Ternate, WisatanewsCom
– Festival Legu Gam merupakan agenda wisata tahunan yang digelar Kesultanan
Ternate dan selalu didukung oleh Kamenterian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,
Pemda Propinsi Maluku Utara serta Pemda Kota Ternate siap digelar pada tanggal
31 Maret hingga 13 April 2013 dengan Tema “Dream
Island With Paradise Culture”.
Festival Legu Gam tidak hanya menjadi agenda rutin tahunan
Pemprov Maluku Utara dan Pemko Ternate, juga kegiatan ini sudah menjadi agenda
tetap Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Festival ini merupakan ritual pesta budaya yang dilaksanakan
oleh Kesultanan Ternate sebagai kemeriahan ulang tahun Sultan Ternate, Drs. Hi.
Mudaffar Sjah, Bc.Hk
Kegiatan Agenda budaya ini diharapkan akan dihadiri
wisatawan nusantara maupun mancanegara, hal ini disebabkan pihak Kemenparekraf
turut serta dalam mempromosikan baik di dalam negeri maupun diluar negeri.
“Yang menarik dalam Kegiatan festival Legu Gam tahun ini
adalah aadanya Duta Besar Negara sahabat yang merencanakan hadir pada festival
ini, namun kami belum tahu secara pasti Dubes Negara sahabat mana yang akan
hadir,” ujar Kabag Humas dan Protokoler Setda Kota Ternate, Thamrin Marsaoli.
Dikatakannya, selain Dubes Negara sahabat, Festival ini juga
akan dihadiri oleh sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II dan tokoh
nasional serta budayawan dan Sultan dari berbagai daerah di Indonesia.
Agenda festival ini ini akan menyuguhkan ritual budaya,
penampilan atraksi budaya dan kesenian tradisional dari Kesultanan Ternate dan
Kesultanan lain yang ada di wilayah Propinsi Maluku Utara serta berbagai lomba
bahari.
Selain itu juga akan dimeriahkan dengan adanya Expo Malut
sebagai kegiatan promosi potensi pariwisata dan sumber data alam Maluku Utara
dengan melibatkan seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota se-Maluku Utara.
Sementara itu mengenai persiapan menyambut Festival Legu
Gam, Thamrin menjelaskan bahwa sudah sangat siap dan tidak ada masalah, hal ini
dapat dilihat dengan tersedia banyak hotel mulai dari kelas melati sampai hotel
bintang empat dengan kapasitas keseluruhannya mencapai lebih dari 1.000 kamar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar